Christhoper Columbus
Jiwa penjelajah yang pantang menyerah dan kreatif. Columbus pernah menantang orang menegakkan telur untuk menunjukkan betapa pentingnya menciptakan pandangan baru.
Sampai menjelang akhir hidupnya, Columbus masih tidak tahu bahwa dirinya adalah orang yang paling awal menemukan daratan Amerika Selatan.
Riwayat Hidup
1451
Lahir di kota pelabuhan Genoa, Italia
1463 (12 th)
Ia bercita-cita menjadi pelaut, setelah mendengar "Catatan Marcopolo", ia lebih tertarik untuk menjelajahi negara Timur yang kaya akan emas.
1465 (14 th)
Untuk pertamakalinya naik kapal. Kemudian belajar pengetahuan pelayaran dan memanfaatkan waktu senggangnya untuk mempelajari astronomi dan ilmu bumi.
1476 (25 th)
Menjadi kapten di Genoa
1479 (28 th)
Menikah dengan Felipa Perestrello e Moniz.
1481 (30 th)
Anak pertamanya, Diego, lahir.
1484 (33 th)
Mengajukan rencana "Ekspedisi ke India" pada Raja Portugal, namun permohonan anggarannya ditolak.
1485 (34 th)
Felipa meninggal karena sakit, membawa anaknya mengembara ke Spanyol, di biara Palos berkenalan dengan Pastor Marchena.
1486 (35 th)
Ia menemui Raja dan Ratu Spanyol, namun rencana ekspedisinya tertunda.
1491 (40 th)
Ia bertekad kembali ke Raja Perancis meminta bantuan anggaran ekspedisi.
1492 (41 th)
2 Januari, perang antara Spanyol dan Islam berakhir April, menandatangani perjanjian dengan raja, memulai persiapan ekspedisi.
3 Agustus, berangkat mengarungi samudera Atlantik.
6 Agustus, Pinta rusak.
9 Agustus dan 6 September, memperbaiki kapalnya di Canary.
8 September, memasuki daerah lautan yang tak pernah dicatat dalam peta, para pelaut mulai resah.
17 September sampai dengan 25 September memasuki "Laut Sargasso", Columbus dan para pelaut takut mati terbelenggu.
9 Oktober, para pelaut memberontak, berjanji kalau 3 hari lagi tidak menemukan daratan, mereka akan pulang.
12 Oktober, jam 2 pagi menemukan pulau, diberi nama San Salvador.
28 Oktober, tiba di Pulau Kuba
21 November, Pinta meninggalkan rombongan
25 Desember, Santa Maria kandas, mendirikan tempat perkemahan La Navidad.
1493 (42 th)
6 Januari, Kapal Santa Maria bertemu dan berkumpul kembali dengan Kapal Pinta.
Awal Februari, menemui badai dahsyat.
19 Februari, ditangkap orang Portugal di pulau Azores.
15 Maret, pulang ke pelabuhan Paluos, Spanyol.
25 September, memimpin rombongan 17 buah kapal, mengadakan ekspedisi untuk keduakalinya
1496 (45 th)
Juni, ia pulang memulihkan nama baik.
1498 (47 th)
Memimpin 6 buah kapal, mengadakan ekspedisi ketigakalinya.
1500 (47 th)
Ditangkap oleh utusan Raja Bobadilla, dan diantar pulang ke Spanyol.
1502 (51 th)
Memimpin 4 buah kapal untuk ekspedisi yang keempatkalinya.
1504 (53 th)
September, ia pulang, dan bersamaan dengan kepulangannya itu, Ratu Isabella I meninggal dunia.
1505 (55 th)
20 Mei, Columbus meninggal dunia.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar